Mobil

Hyundai All New SANTA FE, SUV Modern Dengan Kabin Luas dan Fitur Canggih

“You are what you drive” bukan sekadar ungkapan. Di tengah dinamika kehidupan urban yang serba cepat, kendaraan yang kamu pilih mencerminkan siapa dirimu: gaya hidup, preferensi, bahkan nilai yang kamu pegang. Dan jika pilihanmu jatuh pada Hyundai all-new SANTA FE, besar kemungkinan kamu adalah pribadi aktif yang tak mau kompromi soal kenyamanan, performa, dan gaya. Mobil ini dirancang untuk mereka yang punya mobilitas tinggi, menginginkan kenyamanan tanpa mengorbankan fungsionalitas, serta mengutamakan penampilan dan kepraktisan dalam setiap perjalanan.

Dari luar, all-new SANTA FE langsung mencuri perhatian. Desain eksteriornya modern dan elegan, terlebih dengan pilihan warna seperti Optic White Matte dan Midnight Black Matte yang memberikan kesan eksklusif. Headlamp LED berbentuk huruf H dan tailgate besar yang seamless membuatnya mudah dikenali, sementara kap mesin tinggi dan aksen fender yang tegas menambah kesan gagah dan berani. Mobil ini memang diciptakan untuk tampil mencolok di jalan, sekaligus meningkatkan rasa percaya diri penggunanya ke mana pun mereka pergi, entah itu ke kantor, hangout, atau road trip ke luar kota.

Buat kamu yang suka bepergian jauh, Hyundai menyematkan fitur unik berupa Hidden-type C-pillar assist handle di samping kanan pintu baris kedua. Fitur ini memudahkanmu menjangkau roof rack, terutama saat bongkar-muat barang untuk camping atau liburan. Praktis, tapi tetap memperhatikan detail estetika.

Masuk ke dalam kabin, satu kata yang paling menggambarkan interior all-new SANTA FE adalah: lega. Mobil ini memiliki kapasitas bagasi hingga 1.949 liter untuk tipe HEV dan 1.963 liter untuk tipe ICE, cukup untuk membawa sepeda, perlengkapan olahraga, koper, bahkan perlengkapan camping dalam satu waktu. Selain lapang, kabinnya juga sangat fungsional dengan banyak kompartemen penyimpanan, salah satunya adalah bi-directional multi-console yang bisa diakses dari baris kedua. Kompartemen ini lengkap dengan tray geser yang bisa dilepas, ideal untuk menyimpan makanan dan minuman agar perjalanan tetap nyaman dan kabin tetap rapi.

Kebersihan juga jadi prioritas. Glove box dengan UV-C sterilizer* memungkinkanmu menyimpan barang seperti kacamata atau smartphone agar tetap higienis, terutama setelah aktivitas luar ruangan. Sementara itu, suasana kabin juga bisa disesuaikan dengan mood melalui hidden mood light yang punya 64 pilihan warna. Ditambah lagi panoramic curved display yang futuristis dan mudah diakses, lengkap dengan Apple CarPlay, Android Auto, Bluetooth multi-connection, dan USB-C.

Untuk kenyamanan dan kelancaran selama perjalanan, Hyundai membekali all-new SANTA FE dengan dual wireless charging pad di baris depan serta port USB-C di setiap baris, memastikan semua penumpang bisa mengisi daya perangkat mereka dengan mudah. Dan untuk hiburan, sistem audio BOSETM 12-speaker* akan memanjakan telinga dengan kualitas suara yang jernih dan mendalam, menjaga mood tetap positif sepanjang jalan.

Performa mesin juga menjadi keunggulan utama. Versi HEV dari all-new SANTA FE dibekali mesin Smartstream G1.6T-GDi HEV dengan tenaga maksimal 235 PS di 5.600 RPM, bahkan lebih bertenaga dari mesin diesel. Sementara itu, tipe ICE hadir dengan mesin Smartstream G2.5 GDi yang menghasilkan tenaga hingga 194 PS di 6.100 RPM. Kedua tipe ini dilengkapi tiga pilihan Drive Mode: Eco, Normal, dan Sport, yang bisa disesuaikan dengan gaya dan kebutuhan berkendara kamu, baik saat santai di dalam kota maupun melibas tanjakan panjang.

Untuk menunjang keselamatan, all-new SANTA FE juga dilengkapi teknologi Hyundai SmartSense yang siap menjadi “co-driver” kamu. Fitur-fitur seperti Forward Collision-Avoidance Assist (FCA), Blind-Spot Collision-Avoidance Assist (BCA), Blind-Spot View Monitor (BVM), Lane Keeping Assist (LKA), Lane Following Assist (LFA), dan Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA) membantu mengantisipasi risiko di berbagai kondisi jalan. Masih ditambah fitur-fitur lain seperti Smart Cruise Control with Stop & Go (SCC w/ S&G), Driver Attention Warning (DAW), High Beam Assist (HBA), dan Surround View Monitor (SVM)*.

Dengan semua keunggulan ini, Hyundai all-new SANTA FE bukan sekadar alat transportasi, tapi partner ideal untuk kamu yang aktif, dinamis, dan ingin menjelajah lebih jauh dengan gaya. Baik untuk rutinitas harian atau petualangan akhir pekan, mobil ini siap memberikan kenyamanan, performa, dan fleksibilitas dalam setiap perjalanan.

otolifestyle

otolifestyle

otolifestyle.com adalah media online yang mengulas informasi seputar lifestyle di dunia otomotif, mulai dari tips, berita, dan sebagainya.